18 Jul

Bagaimana Cara Menghentikan Hotlinking ke Website / Blog WordPress

Hotlinking adalah menggunakan link gambar di suatu website untuk digunakan di website kita. Dengan cara menggunakan link secara langsung, website kita bisa memiliki gambar yang sama dengan web sumber gambar. Tetapi, karena gambar tadi diambil langsung dari web lain, maka web lain tadi yang membayar bandwith yang digunakan.

Apabila terjadi kepada kita, maka kitalah yang membayar bandwith tersebut, dan yang lainnya lagi.

Hotlinking gambar bisa menjadi illegal jika gambar yang ada mempunyai hak cipta. Hotlink gambar mobil langsung dari website pabrik mobil bersangkutan membuat mereka menuntut kita ribuan dolar untuk 1 gambar.

Hotlink akan membuat server kita kehabisan sumberdaya. Jika gambar dari web kita digunakan oleh web bertrafik sangat tinggi. Kemudian gambar tadi dilihat oleh ribuan orang, maka server kita harus melayani ribuan pengunjung untuk melihat gambar kita tanpa mereka pernah berkunjung langsung ke web kita.

Server kita tetap mendapatkan beban besar tanpa memperoleh nilai tambah.

Hotlink yang dilakukan menggunakan software lebih ribet lagi dampaknya. Mereka mendapatkan ribuan gambar secara otomatis tanpa membebani server mereka, baik untuk bandwith maupun space atau tempat penyimpanan hardisk mereka.

Adakah yang melakukannya?

Banyak sih sebenarnya. Meskipun web yang menggunakan hotlink akan di banned oleh Google pada akhirnya. Tetapi praktek ini bisa cukup merugikan saat praktek ini sedang berjalan.

Hotlink tidak mempengaruhi SEO website “korban” tetapi membebani sumber daya yang ada.

Hotlink dilakukan sebagian karena pemilik website malas untuk membuat link gambar dengan benar.

Mereka hanya ingin cepat dan copy paste link yang ada.

Sebagian lagi sih, memang sengaja melakukannya dari awal untuk mengurangi beban website mereka.

Jadi, hotlink harus kita hindarkan dari website kita.

Jangan biarkan gambar kita di -hotlink karena membebani resource kita. Sebaliknya, jangan melakukan hotlink juga ke web lain karena web atau blog kita pasti akan kena banned dari indeks Google.

Cara menghindari hotlink di blog / website wordpress kita

Yang paling mudah, gunakan CDN

Atau yang kita kenal sebagai Cloudflare atau KeyCDN untuk versi gratis

Cloudflare yang gratis ini memberikan seting untuk proteksi hotlink yang baik  Jadi, gratis dan kualitas yang baik. Apalagi?

Ya kita gunakan saja.

Awalnya, kita menggunakan cloudflare untuk mempercepat website atau blog kita. Sekarang, kita tambahkan juga proteksi hotlink.

Seting mereka sangat bagus sehingga boot Google dan yang lainnya tidak perlu ikut terblokir juga.

Dengan cara ini, kita juga tidak perlu merubah apapun di wordpress kita.

Menggunakan plugin “Prevent Content Theft” atau yang sejenisnya

Menggunakan plugin merupakan cara yang mudah untuk memprotekdi gambar dari hotlink. Kita tinggal instal dan aktifkn plugin tersebut.

Cara yang digunakan plugin ini adalah dengan mematikan fungsi “right click” pada mouse pengunjung. Jika kita terapkan, maka semua konten kita akan terproteksi juga.

Melindungi hotlink melalui Apache

Apabila web server Anda menggunakan Apache, tambahkan code berikut di file .htaccess Anda, atau buat sendiri.

RewriteEngine on 
RewriteCond %{HTTP_REFERER} !^$ 
RewriteCond %{HTTP_REFERER} !^http(s)?://(www\.)?namdomainkita.com [NC] 
RewriteCond %{HTTP_REFERER} !^http(s)?://(www\.)?google.com [NC] 
RewriteCond %{HTTP_REFERER} !^http(s)?://(www\.)?bing.com [NC] 
RewriteCond %{HTTP_REFERER} !^http(s)?://(www\.)?yahoo.com [NC] 
RewriteRule \.(jpg|jpeg|png|gif|svg)$ http://dropbox.com/hotlink-placeholder.jpg [NC,R,L].

Page Referrer Baris kedua kita kosongkan supaya kita tidak memblokir gambar untuk pengunjung kita.

Sebuah komputer biasanya memiliki antivirus atau firewall yang menghapus page referrer dari web broser.

Baris ketiga kita isi dengan nama domain kita yang bersangkutan ( yang ingin kita proteksi). Jadi domain kita masih bisa mengakses gambar kita sendiri.

Baris Page referrer yang berisi nama domain seperti Google, Bing dan lainnya berguna supaya gambar kita tetap bisa didatangi mesin pencari.

Tambahkan baris ketujuh untuk link lain yang ingin Anda perlihatkan untuk web yang melakukan hotlink. Ini jika Anda menginginkannya.

Tambahkan juga sub domain cloudflare jika Anda juga sekaligus menggunakan Cloudflare (atau CDN lainnya).

Melindungi Hotlink Melalui Nginx

Bagi pengguna Nginx, silahkan Anda tambahkan code berikut:

location ~ .(gif|png|jpeg|jpg|svg)$ { 
   valid_referers none blocked ~.google. ~.bing. ~.yahoo. yourdomain.com *.yourdomain.com; 
   if ($invalid_referer) { return 403; 
  } 
}

Proteksi hotlink menggunakan Plugin keamanan wordpress

Plugin seperti All in One WP Security & Firewall memiliki fitur untuk perlindungan hotlink. Gunakan plugin ini untuk perlindungan lainnya diluar perlindungan hotlink.

Proteksi hotlink dengan mengganti nama

Jika hanya beberapa gambar yang terkena hotlink, silahkan Anda ubah saja namanya. Tetapi, jauh lebih praktis jika kita lengsung memproteksi banyak gambar sekaligus seperti cara – cara diatas.

Proteksi dari hotlink dengan seting Cpanel.

Cpanel memiliki fitur yang mampu melindungi wordpress kita dari hotlink.

Bagi yang memiliki gambar dengan hak cipta, gunakan “DMCA Takedown Notice”

Silahkan isi formulir DCMA takedown Notice dan kirimkan email ke website yang melakukan hotlink. Biasanya, mereka akan cepat melepaskan hotlink dari web / blog kita karena takut kita tuntut.

Sekian beberapa cara untuk melindingi gambar di blog dan website kita dari hotlink. Semoga bermanfaat.

5/5 - (1 vote)

Leave a reply