Bagaimana Merawat / Maintenance Blog dan Website Sendiri
Bagaimana Merawat / Maintenance Blog dan Website Sendiri
Daftar Isi
Blog atau website merupakan aset online yang penting bagi kita. Aset ini bisa memberikan pengunjung dan pembeli dalam jumlah signifikan dibandingkan yang bisa kita dapat secara offline. Tetapi, ada syaratnya. Website dan blog tersebut harus kita rawat secara rutin.
Mengapa?
Karena pengunjung menyukai blog yang update serta Google juga menyukai website yang selalu update.
Apakah kriteria “merawat” blog atau website hanya sebatas update?
Tentu saja tidak. Tetapi, inilah salah satu cara untuk mendapatkan rangking yang baik di Google dan mempertahankannya.
Kita juga perlu untuk mencari backlink bagi website kita.
Tetapi, orang mau memberi kita backlink jika web atau blog kita terlihat bagus dan bermanfaat. Jadi, yah kembali lagi kepada update konten yang teratur.
Sebelumnya, definisi merawat blog atau website disini kita fokuskan kepada perawatan konten atau isinya dan bukan perawatan server atau program di websitenya sendiri.
Mendapatkan konten yang teratur sebenarnya tidak terlalu sulit. Kita bisa menulis sendiri beberapa artikel secara rutin.
Artikel sebenarnya tidak harus terlalu panjang. Tetapi bagaimanapun juga, artikel harus informatif. Jadi soal panjang dan pendek itu ukurannya relatif.
Bagi Anda yang menggunakan Google Adsense, jangan sekali – sekali menulis dibawah 300 kata jika tidak ingin Adsense Anda kena banned.
Ini adalah aturan dari Google sendirir dan kami cuma menyampaikan untuk Anda.
Lebih aman sih, dilebihkan sedikit, sekitar 350 kata atau lebih.
Bagaimana cara menulis seperti ini?
Ya, pertama kita tentukan dahulu tema atau kata kunci utama. Kemudian, catat dahulu alur tulisan mau dibawa kemana. Jika kita bisa mendapatkan kata kunci sekundernya juga, maka kita akan lebih lancar menulis.
Kemudian, apa saja yang bisa menjadi bahan tulisan?
Gampang saja.
Semua yang ada hubungannya dengan tema Anda bisa menjadi bahan tulisan.
Jika website Anda menawarkan jasa service AC, silahkan membahas satu persatu bagian AC.
Atau, silahkan membahas merk AC satuy persatu juga.
AC selalu keluar produk barunya. Jadi, jangan khawatir kehabisan bahan.
Kemudian, cara lain yang gampang adalah meniru blog atau website kompetitor kita.
Kita tulis ulang apapun yang mereka tulis. Kita gabungkan semua bahan yang ada disana. Kita buat sudut pandang berbeda untuk tulisan kita. Pasti kita bisa membuat tulisan / artikel lebih dari 1000 biji.
Yakin?
Penulis sudah menhasilkan ribuan artikel website dengan cara ini. Tidak ada masalah. Bahkan, penulis menghasilkan artikel web berbahasa Inggris lebih banyak lagi daripada yang berbahasa Indonesia.
Terkadang, ide kita memang seolah habis untuk menulis. Jika ini terjadi, contek ide dari website lain. Itu saja. Kalimatnya sih milik sendiri tetapi ide terkadang mirip dengan yang di website lain.
Jelek ya?
Belum tentu juga. Tergantung cara kita menyampaikannya.
Sekarang, mencari backlink.
Backlink penting untuk mempercepat blog atau website mencapai rangking tinggi di Mesin pencari.
Untuk mencari backlink, kita bisa mengikuti forum dan berbagai website lain. Ada website yang menyediakan link “dofollow” untuk kita. Link “dofollow” adalah link yang mendapatkan nilai dari Google.
Sebaliknya, link “nofollow” tidak terlalu dihitung oleh Google. Saya katakan disini tidak terlelu dihitung. Tetapi masih ada pengaruhnya juga.
Minimal melalui link ini website kita mudah ditemukan oleh mesin pencari.
Untuk link, hati – hati dalam mencari link.
Jangan mencari link dari website yang tidak boleh digunakan untuk Google Adsense.
Ini saja pegangan yang penting. Jika website atau blog tersebut tidak memiliki iklan Google Adsense, jangan minta link atau mencoba mendapatkan link dari sana dengan cara apapun.
Google tidak mengijinkan web ber4sangkutan digunakan untuk program Adsense, jadi, biasanya kualitas web bersangkutan kurang baik.
Tetapi, sebagai balasannya, kita juga harus menjaga kualitas website kita tetap baik. Jika tidak, maka mereka yang memiliki website bagus itu tidak akan mau memberi kita backlink.
Wajar kan?
Nah, sementara ini, 2 teknik tadi adalah yang paling manjur untuk merawat website atau blog.
Jika ingin menambahkan, kita bisa menulis artikel dengan kata kunci yang sudah kita riset sebelumnya.
Sementara ini sekian dahulu. sampai jumpa…