21 Jul

Jasa Marketing Online di Solo

Jasa marketing digital di Solo yang menawarkan berbagai channel untuk pemasaran di internet.

Menjadi 3 besar di halaman depan Google atau mendapat audience tertarget di media sosial seperti FB dan Instagram. Anda bisa juga memilih ketiganya.

Meskipun tujuan akhirnya sama, menjual barang atau jasa, tetapi marketing online bisa berbeda di prosesnya. Sebuah perusahaan mungkin ingin mengkomunikasikan pesan mereka kepada orang lain atau melakukan riset.

Marketing online juga merupakan sarana efektif untuk melihat target pasar atau keinginan pasar pada suatu segmen.

Saat ini, marketing online menjadi sangat penting jika kita melihat dari trend terbaru.

Pencarian lokal sangat besar

Pada tahun 2017 saja, 1/3 pencarian di Google adalah pencarian local pada platform pencarian mobile ( di smartphone ).

Jadi, jika bisnis kita memang lokal, justru akan mendapat manfaat dari bisnis online ini.

Secara umum, orang suka membeli produk atau jasa dari tempat yang dekat dengan rumah. kecuali jasa atau produk itu istimewa.

Kami misalnya, memiliki fokus di pemasaran bisnis klien secara online. Jadi, bukan sekedar menerima jasa pembuatan website saja. Kami memasarkan bisnis klien secara online.

Jika Anda sudah memiliki website, pemasaran online Anda bisa kami bantu juga.

Meskipun angka bisnis online ditaksir baru 1% atau 2% PDB, jumlahnya sudah 100 triliun lebih jika PDB kita diatas 15.000 triliun. Tetap saja jumlah ini sangat besar dan pasti akan semakin besar lagi.

Beberapa bisnis memang belum online. Mereka tetap mendapatkan klien dan pelanggan dengan jumlah memadai. Tetapi, tetap saja akan kehilangan peluang.

Saat ini, boleh dikatakan semua orang dewasa memiliki internet di saku mereka. Hal semacam ini mengubah semua tentang pemasaran bisnis kita. Kedepan, akan semakin menjadi – jadi perubahannya.

Salah satu yang penting juga, review produk atau jasa secara online juga menjadi penting. Kita bisa membuat service yang bagus supaya menghasilkan review yang bagus pula. Kita juga bisa mendorong pelanggan meninggalkan review untuk bisnis kita secara online. Karena, jika tidak begitu, review bisa jadi hanya diisi oleh mereka yang komplain saja.

Nah, jika pengalaman konsumen “standar” saja, biasanya tidak mau meninggalkan review.

Jadi, salah satu cara perusahaan kecil bisa berkompetisi dengan yang besar adalah review yang baik.

Pengalaman pelanggan yang lebih baik untuk perusahaan kecil bisa membuat pelanggan lain beralih kepada mereka jika pengalaman yang ditawarkan perusahaan besar terasa “standar.”

Media sosial juga sangat berpengaruh. Di Amerika, setidaknya 76% penduduk memiliki 1 media sosial. Saat ini, media sosial seperti Facebook memiliki pengguna hingga 2 milyar orang.

Tetapi, jika dahulu kita membuka FB melalui PC atau laptop, sekarang 68% pengguna FB datang / membuka Facebook menggunakan HP smartphone atau gadget lain seperti tablet.

Saat ini, perusahaan – perusahaan besar juga memiliki setidaknya 1 media sosial untuk tampil di internet.

Perusahaan besar juga memiliki channel Youtube dan lebih dari separuh CEO mereka tampil di Youtube perusahaan.

Secara mendasar, marketing online adalah strategi untuk menjual produk dan jasa dengan cara:

Strategi promosi marketing online di internet

  • Strategi website

Mengapa bisnis kecil harus memiliki website? Ini karena konsumen potensial kita sangat banyak berada di internet.

Saat ini, dengan pengguna internet di Indonesia mencapai 80%, maka kita tidak bisa menunda untuk tidak memiliki website. Website adalah identitas kita secara online. Website kita terhubung dengan Google Map, dengan media sosial, Linkedln dan sebagainya.

Untuk online review, kita bisa mendapatkan review dimanapun oleh orang lain. Tetapi, selalu ada hal – hal yang ingin kita sampaikan sendiri kepada pelanggan.

Kemudian, review orang belum tentu lengkap. Pelanggan membeli di rumah makan hanya makanan tertentu. Jika menu Rumah makan Anda 10 macam, maka reviewnya mungkin lebih terbatas ke menu favorit dan beberapa review untuk menu lainnya.

Jika Anda tulis sendiri, maka akan membuat pelanggan bisa membandingkan. Mereka bisa mengetahui semua menu dan bisa membandingkannya dengan restoran lain. Mereka bisa memutuskan akan pergi kemana.

Pada kenyataannya, informasi yang kita berikan kepada pelanggan akan membuat pelanggan datang kepada kita.

Hal kedua adalah membuat merk. Tidak ada orang yang hafal bisnis kita jika kita menjualnya dengan gratis di website milik orang lain.

Jika kita memiliki website yang kita bangun untuk merk kita, maka mereka akan datang karena mengetahui tentang merk kita.

  • SEO atau Search Engine Optimization

Apa itu SEO?

Penjelasan sederhananya adalah bagaimana membuat website kita menarik bagi mesin pencari.

Secara khusus, bagaimana halaman website kita bisa masuk ke halaman depan pencarian Google untuk kata kunci yang menghasilkan penjualan bagi kita.

SEO bisa menjadi sangat penting karena sebagian orang hanya melihat halaman pertama Google saat mencari sesuatu.

Orang yang berpengalaman di bidang tertentu mungkin akan mencari hingga ke beberapa halaman untuk menemukan yang mereka cari. Tetapi, pembeli awal atau mereka yang sibuk akan melihat halaman pertama saja.

Jika masuk halaman kedua, maka akan berbeda sekali hasilnya.

Saat ini ada 2 cara SEO yang diketahui orang

Cara SEO:

On page

Cara SEO On Page melibatkan pemilihan kata kunci penjualan yang tepat yang digunakan untuk judul, sub judul hingga di tempat tertentu di artikel.

Ada juga cara membuat gambar dan multimedia menjadi SEO friendly.

Kemudian, ada juga faktor cara penulisan dan sistematikanya. Kata kunci ditulis berapa banyak dalam satu artikel ( dalam % ) dan bagaimana menempatkannya.

Meskipun Google saat ini sangat canggih, tetapi cara kita mengolah “string” atau mudahnya, kata – kata di artikel masih berpengaruh kepada penilaian Google.

Yang penting juga, adalah struktur website kita.

Struktur website kita sebisa mungkin tidak menimbulkan “duplikat internal” di website. Meskipun duplikatnya internal, jika banyak tetap tidak disukai Google dan menurunkan rangking.

Struktur website juga memiliki link internal yang bisa mensupport halaman utama. Ada juga CMS dengan struktur link interal yang kurang bagus. hasilnya, proses SEO untuk website yang dibangun dengan CMS tersebut rangking Googlenya tidak pernah bagus.

Konten yang berkualitas serta konten yang fresh memegang peranan sangat penting.

Kualitas konten dinilai dari kelengkapan isinya. Tidak selalu yang panjang lebih baik dari yang pendek. Tetapi yang lebih lengkap.

Google sudah memiliki teknologi AI atau kecerdasan buatan untuk memberi penilaian terhadap konten.

Mereka telah memiliki “database” tentang hal – hal yang terkait dengan 1 topik artikel. Apakah hal – hal tadi sudah disebutkan di artikel bersangkutan?

Sitis yang mobile friendly dan cepat loadingnya juga sangat penting. Saat ini, pengguna internet biasanya menggunakan smartphone atau gadget. Teknologi web yang responsif akan mendapatkan nilai yang lebih tinggi di mata Google.

Https atau SSL juga menentukan rangking kita. SSL mengenkripsi atau mengkode informasi dari website ke browser. Jadi, informasi tidak bisa dipotong ditengah jalan.

Selain itu, Google chrome saat ini memberi peringatan penggunanya jika situs yang dikunjungi tidak aman jika situs tersebut tidak menggunakan SSL.

Meskipun dengan SSL gratis, kita sangat disarankan untuk menggunakan SSL.

Off page

Strategi SEO off page biasanya melibatkan backlink ke website kita. Tetapi, jangan tertarik untuk membeli backlink. Hal semacam ini justru bisa membuat website kena banned oleh Google.

Backlink dari situs relevan dengan situs kita lebih penting daripada babklink dari situs yang tidak relevan.

Jika Anda menjual properti, link dari situs resep masakan tidak terlalu relevan bagi situs Anda.

Untuk outbound link atau link keluar, jangan membuat link ke situs affiliate atau ke situs spam dengan “do follow.” Gunakan “no follow” link.

  • Promosi online

Promosi online ini bisa dilakukan di Google atau media sosial. Untuk promosi di Google, kita akan mendapatkan rangking tinggi di halaman pertama pencarian. Minimal, masuk di halaman depan pencarian secara langsung untuk kata kunci pembelian.

Kami memiliki Google Partner yang mendapatkan sertifikasi langsung dari Google.

Google Partner kami memiliki kemampuan memilih kata kunci untuk SEO dan mengeksekusinya sehingga website kita bisa masuk ke halaman pertama di google untuk kata kunci tersebut.

Untuk promosi online di Google, Google Partner hanya memilih kata kunci saja untuk diiklankan. Jauh lebih mudah dan cepat dibanding memilih kata kunci untuk di SEO kan. Kemudian, membuat artikel untuk kata kunci bersangkutan dengan lengkap dan bersistematika bagus. Dan, juga membuat artikel yang bertema disekitar kata kunci bersangkutan.

Ini belum proses lainnya seperti mencari backlink yang sesuai dan berkualitas. Tidak semua situs cocok untuk dicari backlink nya. Yang ada, website kita bisa malah turun peringkat jika ada backlink jelek.

Promosi di Google memungkinkan kita menjual sekarang juga dan bukan menunggu 3 bulan lagi, saat semua proses tadi mulai menunjukkan kemajuan.

Jika kita rata – rata menjual saat ini 10 produk sehari, maka sebulan ada 300 produk terjual. dalam 3 bulan kita sudah menjual 90 produk.

Jika menunggu 3 bulan untuk menjual, maka kita bisa kehilangan berpuluh – puluh kesempatan.

Untuk promosi online di media sosial, kita juga berpengalaman untuk memilih target audience yang bagus.

Bayangkan, jika Anda memiliki hotel di Solo, kemudian target audience promosi online Anda di Instagram dan Facebook hanya sebatas orang yang pernah mengetikkan kata “hotel di solo” atau ” hotel di Surakarta” saja. Pasti iklan ini akan banyak melesetnya. Padahal, kita membayarnya per – klik.

Ada pilihan kata kunci yang lebih tajam untuk itu. Ada juga pilihan target audience yang lebih tajam daripada mereka yang pernah mengetikkan kata Solo atau Surakarta di FB dan IG.

Kami bisa membantu Anda dalam hal ini.

  • Marketing email

Marketing email adalah cara merketing dengan mengirimkan email kepada pelanggan lama atau subscriber website kita. Saat ini, kami belum melakukannya untuk klien. dan juga untuk kami sendiri.

  • Media sosial

Secara umum, media sosial bisa digunakan untuk berpromosi secara gratis. Tetapi, seperti halnya dengan proses SEO di Google, proses marketing online di media sosial yang gratis ini perlu waktu.

  • Blogging

Blogging adalah salah satu cara mudah berpromosi secara online. Kita bisa menulis banyak hal.

Website wisata kita bisa diisi berbagai artikel berkaitan dengan tips wisata atau tempay – tempat wisata menarik.

Pengunjung yang datang untuk membaca, suatu hari akan ada yang menjadi klien Anda. Daya tarik blogging bagi calon pelanggan itu lumayan besar. Yang jelas, akan menambah kepercayaan mereka.

  • Iklan digital

Iklan digital bisa dibagi menjadi 3 macam:

  • Cost Per Action ( CPA)

Jenis iklan ini, kita hanya membayar jika ada orang yang bertransaksi dengan kita.

  • Pay Per Click ( PPC )

Ini adalah model iklan digital paling banyak saat ini. Kita membayar setiap ikla kita di-klik orang. Jadi, penggunaan kata kunci tertarget sangat penting.

Untuk media sosial seperti Instagram dan facebook, pemilihan target audience juga sangat penting.

  • Cost per Mile ( CPM )

Kita membayar biaya iklan setiap iklan kita ditayangkan 1000 kali. Biayanya bisa berbeda tergantung publisher iklannya.

  • Program Affiliate

Jika Anda memiliki produk menarik, Anda bisa mengikutkannya di program affiliate marketing. Kita membayar orang yang mengirimkan calon pembeli ( lead ) atau membayar komisi pembelian kepada kita.

Pemilihan antara membayar lead dengan membayar komisi pembelian tergantung pilihan kita serta situs yang kita ikuti.

Tetapi, dengan cara ini, Anda harus siap mendapat review langsung dan dibanding – bandingkan dengan penjual lain oleh para pembeli. Jadi, harus profesional dalam mengelola produk serta pengirimannya jika ingin berhasil.

  • Video / podcast

Kita selalu bisa menjual lewat podcast dan video. Baik lewat Instagram ataupun melalui Youtube atau facebook. Tetapi, hal semacam ini mesti dilakukan secara profesional. Yah, minimal terlihat menarik seperti halnya para pemasar online atau Youtuber profesional.

Kalau jelek bagaimana?

Kalau nggak ada yang mau nontong bagimana? Terus bagimana bisa laku?

Yang pasti, kita harus menetukan tujuan podcast kita. Menentukan target audience, apakah millenial atau yang lebih berumur. Atau, bisa juga anak – anak?

Gunakan video yang efisien. Jangan membuang waktu tetapi tetap lengkap.

Jika diupload di Youtube, gunakan nama channel. Sebisa mungkin menarik dan mudah diingat.

BGuat grafik dan website untuk podcast

Membuat komitmen untuk show kita.

saat ini, pemasaran online atau digital sangat penting. Kami menyediakan jasa marketing gitital / marketing online di Solo ( Surakarta ) dan sekitarnya.

Bagi Anda yang berminat untuk membuka pasar baru di dunia online, silahkan menghubungi kami di . Salam sukses luar biasa !

Rate this post

Leave a reply