07 May 2019

Tips Cara Menyambungkan Layar HP Smartphone ke TV Tabung




Panduan cara menyambungkan layar HP bisa dilakukan ke TV tabung dan bukan sekedar smart TV yang sudah berteknologi LED.

TV tabung sebenarnya bisa saja dihubungkan dengan layar smartphone. Bahkan, saat main game kita bisa merasakan game yang lebih lancar suara serta gambarnya.

Pada dasarnya, DVD bisa diputar di TV tabung. Karena itulah layar HP juga bisa dihubungkan ke TV tabung.




Tetapi, memang kita memerlukan alat baru untuk menyambung TV tabung dengan layar HP.

Persiapan alat:

  1. TV Tabung semua merk
  2. HP dengan android versi 4.2.2 atau lebih baru.
  3. Wifi dongle ezCast.
  4. Kabel RCA
  5. HDMI Converter
  6. Untuk HP nya sendiri, kita membutuhkan aplikasi miracast.

Cara menyambung layar HP android ke TV tabung:

  1. Matikan TV tabung.
  2. Hubungkan dengan kabel RCA yang warnanya putih, merah dan kuning.
  3. Sambungkan kabel ke HDMI converter.
  4. Pasang wifi dongle ke HDMI converter dan dinyalakan.
  5. Kedua perangkat ini secara umum dibeli sudah diperlengkapi dengan adaptor untuk ke listriknya.
  6. TV dinyalakan pada mode AV.
  7. Pada HP yang ada, setelah menginstal Miracast, kita nyalakan.
  8. Disana ada tampilan jenis HP serta nomer seri ezCast atau Wifi dongle kita.
  9. Klik start wifi display dan tunggu.

Setelah itu, kita tinggal mengatur tampilan di TV supaya sesuai dengan selera kita.

Menyambungkan layar HP ke TV tabung biasanya bermanfaat supaya gambar yang bisa dilihat menjadi besar.

TV model terakhir atau LED yang bukan smart TV tidak lebih mudah untuk disambung dengan layar smartphone.

Kita hanya memerlukan tambahan peralatan berupa kabel RCA jika menyambung TV tabung ke smartphone.

Jika TV LED atau TV digital yang disambung ke HP smartphone, kita tidak membutuhkan kabel RCA lagi.

Tetapi, untuk TV yang bukan smart TV, baik LCD, LED atau TV tabung kita akan membutuhkan dongle wifi.

Dongle wifi ini sebenarnya merknya macam – macam dan harganya antara 135 ribu rupiah hingga Rp 350.000 -.

Membuat layar TV menjadi layar TV untuk bermain game denagn menghubungkan TV tabung dan layar android sebenarnya mudah. Kita tinggal membeli peralatanya saja dan mensettingnya.



© 2023 Lawang Techno Jasa Pembuatan Website . All rights reserved.
Top
Call Now
Whatsapp CS1