Bagaimana Cara Membuka Android yang Terkunci Pola atau Password
Bagaimana kita bisa dengan mudah cara membuka ponsel android ( Samsung ) yang terkunci pola atau password dan lupa mengingatnya. Plus, tidak ada jaringan internet untuk masuk akun Google.
Cara yang ada sebenarnya cukup mudah. Tetapi beresiko data hilang karena factory reset. Jadi, terserah Anda, mau servis bayar dan data bisa ada atau cepat terbuka tetapi data rusak.
Saat mengalami kejadian terkunci tersebut, maka biasanya ada yang bingung dan mencari tempat servis HP. Jika Anda mencari tempat servis HP, maka minta supaya datanya bisa diselamatkan.
Jadi HP Anda harus disambung ke komputer PC terlebih dahulu supaya datanya bisa diambil ( minimal ). Tetapi pada akhirnya aplikasi instalan kita yang bukan bawaan pabrik akan hilang juga.
Ini karena pada akhirnya servis HP sebagian juga akan melakukan “delete all user data” atau bahkan “factory reset.” Tetapi masih bayar juga.
Sebenarnya, ada juga cara supaya aplikasi serta hal lain di HP termasuk data tidak terganggu. Tetapi tidak semua orang memiliki alatnya.
Jika pilihannya hanya “Delete all user data”, maka bisa juga kita lakukan sendiri.
Yang pertama, kita matikan dahulu HP kita.
Setelah HP ( Samsung ) kita matikan, kita nyalakan dengan menekan rombol home, tombol volume atas serta tombol on bersamaan.
Saat reboot, maka kita bisa pilih “delete all user data”. memilihnya menggunakan tombol volume untuk naik turun pilihan.
Jika sudah dipilih, tekan tombol “home”.
Maka data user akan terhapus.
Ya, semua data juga terhapus plus aplikasi yang kita instal.
Game yang levelnya sudah tinggi juga hilang tak berbekas.
Ini adalah letak tombol Samsung. Ada yang berbeda tapi secara umum masih memiliki fungsi sama.
Cara “hard reset” HP seperti ini biasanya memang digunakan mereka yang ingin menghilangkan virus yang sulit dihilangkan. Atau, kalau saya untuk mengaktifkan kembali Google Playstore yang error setelah semua cara dicoba untuk memperbaikinya. Termasuk menghapus cache / data. Me roll back atau uninstal update Playstore. Memasukkan IP adress khusus dan beberapa langkah lainnya.
Jadi, Bersiaplah untuk instal ulang aplikasi yang memang diperlukan. Aplikasi gojek, grab dsb pasti bablas ikut terhapus.
Jadi malam – malam harus instal aplikasi dulu sebelum pesan makanan. Makin lapar aja.
Tetapi, “hard reset” inilah yang mayoritas toko HP akan lakukan jika kita servis HP kita disana. Yah, minimal kita tahu kalau apa yang terjadi kalau mereka mengatakan datanya akan hilang. Dan kita juga mesti membayar.
Baiklah, cara membuka android yang terkunci pola atau password, ( untuk Samsung ) sekian. Semoga bermanfaat.