Ternyata Mudah. Cara Mengetahui Pesan WhatsApp Yang Sudah Dihapus Teman
Bagaimana cara mengetahui isi pesan WhatsApp yang sudah dihapus teman? biasanya penasaran kan?
WhatsApp adalah layanan chatting gratis bagi individu atau grup yang praktis. WA memungkinkan kita berdiskusi bersama – sama atau sekedar chat berdua. WA memungkinkan kita mengirim fot, video hingga file dengan format PDF.
Saat ini. WA merupakan salah satu aplikasi yang paling banyak digunakan untuk keperluan komunikasi sosial. Kita menggunakan WA dari mulai grup arisan RT, grup sekolah, kuliah hingga pekerjaan.
Bahkan, unit – unit kerja juga membentuk grup WA sendiri – sendiri untuk kemudahan komunikasi.
Karena digunakan bersama – sama, maka WA saat ini diberikan fitur untuk menghapus pesan yang salah kirim. Yah, pesan untuk grup kantor semestinya tidak masuk ke group sekolah dan sebaliknya.
Terkadang, pesan secara pribadi juga dihapus. Alasannya karena menulis berbeda dengan berbicara. Jika berbicara, maka orang bisa melihat ekspresi juga selain mendengarkan suara. Tetapi saat membaca tulisan, persepsi bisa berbeda jika tulisan kurang lengkap.
Jadi, pesan semacam itu bisa dihapus.
Pesan juga bisa dihapus karena typo atau salah ketik. Mungkin karenba saat menulis pesan sambil minum atau makan atau mengerjakan hal lainnya lagi.
Meskipun pesan itu dihapus karena typo, tetap saja banyak yang kepo. Yah, pokoknya pengen tahu lah isinya.
Cara mengetahui pesan Whats App yang telah dihapus teman
Jika Anda tertarik mengetahui pesan WA yang sudah dihapus teman, caranya mudah.
Kita hanya perlu mengunduh aplikasi “Recent Notification” di Google Playstore.
Setelah unduhan kita instal, kita aktifkan dan kita tunggu saja jika ada pesan masuk WA terus dihapus.
Kita buka aplikasi “Recent Notification” ini untuk melihat isi pesan yang sudah dihapus tadi.
Memang cara untuk melihat pesan WA yang telah dihapus teman harus dengan menginstal aplikasi lain. Tetapi cara instal serta penggunaannya juga mudah.
Sekarag, kita bisa melihat isi pesan yang dihapus tadi.
Tetapi, ingat ya, pesan tadi sudah dihapus dan jangan sekali – kali baper dengan isinya.
Yang berlaku adalah isi pesan yang terakhir. Pesan tadi dihapus bisa jadi karena menulisnya kurang hati – hati. Yang namanya tulisan dan berbicara itu berbeda meskipun kalimatnya sama. Intonasi suara, mimik wajah juga gestur badan berpengaruh terhadap makna kalimat yang disampaikan.
Karena itulah, menulis langsung di WA tanpa mempertimbangkan latar belakang, tanpa menulis kata “maaf, mau bertanya” dan sebagainya memang bisa memberikan efek berbeda dibanding tujuan mengirim pesan saat pesan dibaca.
Jadi, cara membaca pesan WhatsApp yang sudah dihapus teman ini bisa digunakan. Tetapi tidak perlu berpikiran macam – macam soal pesannya ya..